RADIO KOMUNITAS K FM MAGELANG
GAWE ADEM LAN AYEM
Jln.Muntilan-Dukun,Km 5,Komplek Lantai 2 MTS Aswaja Dukun,Kecamatan Dukun

31 Jul 2013

Home » » PANTAUAN PUNCAK MERAPI 30 JULI 2013

PANTAUAN PUNCAK MERAPI 30 JULI 2013

Selo. Mujianto pengelola radio komunitas MMC pada selasa kliwon 30 Juli 2013 kembali melakukan pemantauan langsung ke puncak merapi. Pantauan ini dilakukan setelah beberapa hari terakhir terjadi letupan di merapi yang juga berdampak pada kondisi kenyamanan warga merapi melihat pemberitaan di berbagai media. Muji mulai naik merapi pada tengah malam dan langsung menuju puncak. berikut ini adalah foto foto yang didapat selama melakukan perjalanan ke puncak merapi.

Ketebalan abu di kepundan merapi pasca letupan 22 juli 2013
Ketebalan abu di kepundan merapi pasca letupan 22 juli 2013

Kawah Merapi posisi barat laut terlihat kubangan makin melebar pasca letupan
Kawah Merapi posisi barat laut terlihat kubangan makin melebar pasca letupan

Lubang di kawah merapi sisi timur yang masih mengepulkan asap
Lubang di kawah merapi sisi timur yang masih mengepulkan asap

lubang kawah sisi barat laut, terlihat berbeda dengan hasil pantauan MMC bulan sebelumnya
lubang kawah sisi barat laut, terlihat berbeda dengan hasil pantauan MMC bulan sebelumnya
Lubang sisi timur, hembusan tanggal 2 juli 2013
Lubang sisi timur, hembusan tanggal 2 juli 2013
Gambar diatas oleh tim MMC kemudian dikomunikasikan dengan Kepala PVMBG Surono melalui SMS, “Hasil pengamatan ini kami sampaikan kepada mbah rono dan kemudian kami sampaikan hasil telaahnya kepada masyarakat” terang Muji. Muji berharap dengan informasi ini masyarakat bisa semakin siaga dan waspada. Menurut Pak Surono melihat perkembanan letupan akhir ini  mengatakan bahwa memang merapi sangat kay SO2 . ” Saat dulu saya minta mundurkan pengungsi ke radius 20KM  karena SO2 merapi naik sampai Kilo ton per hari” terang mbah rono.  Lebih lanjut mbah rono menegaskan bahwa bau belerang yang ada itu sangat wajar, ” Semoga keluar asap putih terbal terus seperti itu sehingga tidak ada tekanan tertimbun dan langsung lepas” tegas kepala PVMBG kepada MMC. Kepada masyarakat merapi mbah rono mengingatkan masyarakat untuk selalu siaga dan waspada.  SMS MMC
Silahkan di komentari menurut pendapat anda,karena komentar anda sangat bermanfaat bagi kami .
Share this article :

+ Post Komentar Anda + 1 comment

31 Juli 2013 pukul 18.37

selalu waspada kawan-kawan ,merapi tak pernah ingkar janji

Posting Komentar